Menu Tutup

Apel Pagi

@bpkhtlxvgorontalo melaksanakan apel pagi yang dipimpin oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha serta diikuti oleh seluruh staf.
Beliau berpesan untuk tetap menjaga kesehatan dan kebersihan. Lebih lanjut, beliau mengharapkan untuk semua kewajiban yang belum terlaksana untuk segera dilaksanakan, mengingat sudah akhir tahun.
Buah mangga buah kedondong
Dimakan dengan gula jawa
Selamat datang hari senin
Sehat, sejahtera kita semua
#BPKHTL15Gorontalo 𝑰𝒕𝒐 𝑴𝒐𝒘𝒂𝒍𝒊

Rapat Koordinasi Pembahasan Rancangan PITTI Ketidaksesuaian Perizinan dan Hak atas Tanah dengan Rencana Tata Ruang dan Kawasan Hutan Wilayah Sulawesi

Selasa, 29 November 2022 @bpkhtlxvgorontalo mengikuti Rapat Koordinasi Pembahasan Rancangan PITTI Ketidaksesuaian Perizinan dan Hak atas Tanah dengan Rencana Tata Ruang dan Kawasan Hutan Wilayah Sulawesi bertempat di ballroom Karawo Bappeda Provinsi Gorontalo

#BPKHTL15Gorontalo 𝑰𝒕𝒐 𝑴𝒐𝒘𝒂𝒍𝒊

#DitjenPKTL #KemenLHK #GorontaloUnggul #Rapat

 

Kunjungan Ke Sanctuary Maleo Tambun, SPTN 2 Doloduo, Taman Nasional Bogani Nani Wartabone

Burung Maleo (Macrocephalon maleo) adalah satwa endemik dari pulau Sulawesi. Burung maleo mempunyai ukuran tubuh tergolong sedang dengan panjang tubuh rata-rata 55 cm.
Saat ini, burung Maleo berstatus terancam punah karena eksploitasi telur secara berlebihan dan hilangnya habitat secara terus menerus.
📸 BPKHTL Wilayah XV Gorontalo berkesempatan untuk mengunjungi Sanctuary Maleo Tambun, SPTN 2 Doloduo, Taman Nasional Bogani Nani Wartabone. Melihat secara langsung proses pengelolaan nesting ground Maleo, dari mencari telur sampai melepasliarkan kembali ke alam.